konvergensi telco

Upload: yuliana

Post on 17-Oct-2015

9 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

  • 5/27/2018 Konvergensi Telco

    1/11

    Bisnis Broadband Yuli

    TUGAS BISNIS BROADBAND

    KonvergensiTelco, Internet, BroadcastingMenuju Masyarakat nformasi yang Sejahtera dalam kerangka NKR

    By. Yuliana

    7210 040 024

    4 D4 Telkom A

  • 5/27/2018 Konvergensi Telco

    2/11

    Bisnis Broadband Yuli

    KONVERGENSI

    TELCO, INTERNET & BROADCASTING

    Menuju Masyarakat Informasi yang Sejahtera dalam Kerangka NKRI

    Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) akan semakin penting peranannya

    dalam mendukung pembangunan yang berkelanjutan. Meskipun biaya yang dibutuhkan

    untuk membangun Infrastruktur Nasional TIK besar, tetapi kerugian bila tidak

    melakukannya akan jauh lebih besar lagi.

    Kita perlu menentukan prioritas penerapan TIK agar memberikan hasil yang

    maksimal. Kita juga perlu membangun kemampuan untuk mengadaptasi, memelihara,melakukan penyesuaian dan mengkonfigurasi ulang solusi TIK yang ada agar menjawab

    kebutuhan.

    Peranan TIK bagi bangsa Indonesia yang memiliki jumlah penduduk lebih dari

    230 juta yang tinggal di daerah kepulauan dengan lebih dari 17.000 pulau serta dengan

    keberagaman suku bangsa, budaya, adapt istiadat, agama, ideologi, politik, tingkat

    sosial ekonomi mempunyai tiga peranan pokok yaitu:

    1. TIK merupakan instrument dalam mengoptimalkan proses pembangunan, yaitudengan memberikan dukungan terhadap manajemen dan pelayanan kepada

    masyarakat.

    2. Produk TIK merupakan komoditas yang sama dengan komoditas ekonomi lainnya,yang mampu memberikan peningkatan pendapatan baik bagi perorangan, dunia

    usaha dan bahkan negara dalam bentuk devisa hasil ekspor jasa dan produk industri

    TIK.

    3. TIK bisa menjadi perekat persatuan dan kesatuan bangsa, meningkatkan jaminankeamanan, keselamatan dan kedamaian negara dan bangsa melalui pengembangan

    sistem informasi yang menghubungkan seluruh wilayah nusantara yang menjangkau

    sampai ke pulau-pulau terpencil dan pedesaan.

  • 5/27/2018 Konvergensi Telco

    3/11

    Bisnis Broadband Yuli

    Tantangan yang harus diatasi dalam membuat strategi TIK adalah membuat

    sumber daya ini tersedia juga bagi mereka yang tidak mampu, agar merekapun

    mendapatkan kesempatan untuk belajar seumur hidup.

    Untuk mewujudkan visi dan strategi Teknologi Informasi dan Komputer (TIK) di

    Indonesia, diperlukan beberapa cakupan penyelesaian dalam Kerangka Negara

    Kesatuan Republik Indonesia yang meliputi :

    1. Membangun Infrastruktur TIK

    2. Meminimalkan Digital Divide

    3. Mengembangkan Human Capital

    4. Transformasi Ekonomi

    5. Transformasi Sosial6. Pelestarian Budaya

    Dalam setiap strategi tentunya memiliki cara dan porsinya masing-masing untuk

    menyelesaikannya. Namun memiliki satu tujuan yaitu menuju masyarakat informasi

    yang sejahtera dalam kerangka NKRI. Berikut adalah penjelasan dari contoh nyata dari

    masing-masing strategi diatas :

    1. Membangun Infrastruktur TIKMembangun jaringan TIK broadband nasional tentu harus mengikuti kaidah

    teknik yang berlaku global, yaitu membangun dimulai dari core-network yang

    terdiri dari jaringan backbone dan distribution. Setelah itu barulah membangun

    jaringan akses. Guna memperjelas, berikut ini disajikan ilustrasi hirarki jaringan

    TIK yang baku.

    Gambar 1. Ilustrai hirarki jaringan TIK

  • 5/27/2018 Konvergensi Telco

    4/11

    Bisnis Broadband Yuli

    Selama ini Kementerian Kominfo dengan BTIPnya menggunakan dana

    kontribusi USO dari para penyelenggara TIK untuk membangun jaringan akses

    telepon dan internet di pedesaan dan daerah terpencil. Artinya, BTIP membangun

    jaringan dimulai dari bawah ke atas. Pola membangun jaringan seperti ini akan

    beresiko memboroskan dana tanpa hasil seperti yang diharapkan. Kenapa? Jaringan

    akses tanpa core-network yang baik akan menghasilkan kualitas koneksi yang

    buruk. Para pengguna akan enggan menggunakannya karena tentu sangat tidak

    menarik.

    Apabila jaringan dibangun berdasar kaidah yang baku sebagaimana disebutkan

    di atas, maka kualitas koneksi akan dapat dijamin menjadi jauh lebih baik. Jaringan

    akses akan dengan sendirinya terbangun dengan cepat oleh masyarakat sendiri

    segera setelah pemerintah membangunpilot-projectjaringan akses, misalnya dalam

    bentuk telecenter atau pun jaringan intenet sekolah. Warnetwarnet akan tumbuh

    berkembang dengan pesat karena core-networksudah tersedia.

    Kemampuan kita untuk memanfaatkan TIK, berbagai aplikasi seperti e-

    government, e-learning, e-commercedan konten sangat bergantung pada penetrasi

    akses ke internet di masyarakat. Akses ke internet mencerminkan infrastruktur

    telekomunikasi dunia yang tidak merata dan sangat berkaitan dengan tingkat

    pendapatan perkapita nasional. Akan tetapi, beberapa negara melakukan investasibesar-besaran dalam membangun infrastruktur telekomunikasi. Negara-negara di

    Asia mengalami pertumbuhan pengguna internet yang tertinggi di dunia. Di

    Indonesia pengguna internet telah mencapai 30 juta orang dengan laju

    pertumbuhan pelanggan pertahun mencapai 26 % dan pertumbuhan pengguna

    mencapai 40 %.

    Peningkatan jumlah pengguna di Indonesia memang luar biasa, namun demikan

    peningkatan akses ini belum secara merata menjangkau daerah-daerah di Indonesia.

    Untuk memperkuat akses, terutama di Indonesia bagian timur, pemerintah telah

    menggagas pembangunan Palapa Ring. Palapa Ring adalah suatu proyek

    pembangunan jaringan serat optik nasional yang akan menjangkau sebanyak 33

    provinsi, 440 kota/kabupaten di seluruh Indonesia dengan total panjang kabel laut

    mencapai 35.280 kilometer, dan kabel di daratan adalah sejauh 21.807 kilometer.

  • 5/27/2018 Konvergensi Telco

    5/11

    Bisnis Broadband Yuli

    Gambar 2. Peta proyek Palapa Ring di Kawasan Timur Indonesia

    Palapa ring merupakan jaringan serat optik pita lebar yang berbentuk cincin

    yang mengitari tujuh pulau, yakni Sumatera, Jawa, Kalimantan, Nusa Tenggara,

    Sulawesi, Maluku, dan Papua, serta delapan jaringan penghubung dan satu cincin

    besar yang mengelilingi Indonesia baik lewat dasar laut atau pun lewat daratan.

    Investasi pembangunan Palapa Ring sepenuhnya berasal dari operator

    telekomunikasi anggota konsorsium. Namun demikian proyek ini tidak berjalan

    mulus, selain pembangunannya akan mundur dari jadwal, juga anggota konsorsium

    yang semula tujuh tinggal tiga yaitu Telkom, Indosat dan Bakrie Telecom. Jumlah

    investasi pun menyusut, sehingga target jumlah propinsi/kota yang akan

    tersambung harus dikurangi. Semoga pemerintah melalui depkominfo bekerjasama

    dengan konsorsium akan berhasil merealisasikan pembangunan palapa ring ini.

    2. Meminimalkan Digital DivideDewasa ini, penggunaan teknologi digital di dunia meningkat dengan sangat

    pesat. Peningkatan tersebut memicu berkembangnya teknologi baru yang semakin

    banyak setiap tahunnya. Perkembangan pesat ini mempunyai sisi positif, yaitu

    banyak teknologi yang bermunculan yang semakin canggih dan mempermudah

  • 5/27/2018 Konvergensi Telco

    6/11

    Bisnis Broadband Yuli

    kehidupan sehari-hari. Tak hanya berdampak positif, perkembangan teknologi yang

    cepat juga memiliki dampak negatif, salah satunya adalah sifat apatis beberapa

    orang terhadap teknologi yang semakin canggih dan terlalu cepat untuk diikuti,

    sehingga beberapa orang memilih untuk tidak menggunakan teknologi yang

    sebenarnya dapat digunakan untuk meringankan pekerjaan dan menghemat waktu

    dan juga biaya.

    Salah satu contohnya dapat dilihat pada beberapa instansi yang masih memilih

    metode pendataan menggunakan cara sederhana, yaitu menggunakan kertas,

    dibandingkan menggunakan komputer, meskipun mungkin saja komputer itu sudah

    disediakan di instansi tersebut. Mereka juga masih belum mengetahui pengetahuan

    yang luas tentang penggunaan internet sehingga mereka tidak bisa

    menggunakannya meskipun mungkin di daerah mereka telah terjangkau oleh

    jaringan internet.

    Selain itu, banyak pula masyarakat yang sehari-harinya tidak berinteraksi

    dengan teknologi terlalu sering atau yang berteknologi tinggi. Contohnya saja ibu-

    ibu rumah tangga. Bisa dibilang tingkat penggunaan teknologi yang mereka kuasai

    tidak setara dengan penggunaan teknologi setingkat mahasiswa dan karyawan

    kantor. Hal-hal tersebut dapat menyebabkan adanya kesenjangan dunia digital atau

    digital divide.

    Kesenjangan seperti ini dapat ditanggulangi dengan berbagai cara, salah satunya

    adalah memperbanyak dan memperluas kegiatan sosialisasi dan pelatihan

    penggunaan komputer dan internet terhadap masyarakat, terutama yang bertempat

    tinggal jauh dari pusat kota. Kriteria ini dipilih karena tingkat pengetahuan mereka

    terhadap teknologi yang mungkin tidak terlalu tinggi. Sosialisasi yang dilakukan

    bertujuan untuk mengubah paradigma masyarakat yang berpikiran bahwa teknologi

    adalah hal yang tabu, sehingga mendorong mereka untuk mempelajari teknologi

    lebih jauh lagi. Selain itu, sosialisasi tersebut juga bertujuan untuk memperbaiki

    cara pikir masyarakat bahwa komputer dan internet digunakan bukan hanya untuk

    bermain saja, seperti yang banyak terlihat di warung game internet, tetapi juga harus

    digunakan untuk mencari pengetahuan yang positif yang berguna bagi dirinya dan

    juga bagi masyarakat sekitar.

  • 5/27/2018 Konvergensi Telco

    7/11

    Bisnis Broadband Yuli

    Gambar 3. Teknologi internet

    Diharapkan dengan pengadaan sosialisasi, masyarakat dapat menggunakan

    teknologi, terutama komputer dan internet, dengan lebih baik dan sepantasnya.

    3. Mengembangkan Human CapitalDalam mengupayakan semua sumber daya komunikasi dan informatika dapat

    berfungsi dan digunakan dilaksanakan dengan baik, diperlukan dukungan

    kapabilitas nasional baik SDM maupun industri melalui serangkaian program

    penguatan sumber daya manusia dan penguatan rantai pasok industri penunjang.

    Perwujudan kapabilitas nasional ini diarahkan pada penciptaan sumber daya

    manusia unggul yang mampu menjadi tenaga ahli dan tenaga trampil untuk mengisi

    lapangan kerja di bidang komunikasi dan informatika , serta membina masyarakat

    agar mampu berperan aktif dalam lalu lintas komunikasi dan informatika baik

    dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, maupun secara aktif berperan serta

    dalam percaturan kehidupan antar bangsa.

    Terkait dengan hal tersebut, dalam pengembangan aplikasi telematika yang

    dapat menciptakan partisipasi, transparansi dan akuntabilitas kepada masyarakat,

    maka hal yang harus dikembangkan ialah pembangunan sistem layanan

    kepemerintahan (e-Government) yang terintegrasi dan memiliki interoperabilitas

    yang mampu menciptakan sistem e-Government nasional, sekaligus bermanfaat

    bagi masyarakat dalam memperoleh layanan publik yang makin baik.

  • 5/27/2018 Konvergensi Telco

    8/11

    Bisnis Broadband Yuli

    Selain hal-hal tersebut di atas, dalam perwujudan kapabilitas nasional juga harus

    diupayakan melalui upaya peningkatan sistem keamanan komunikasi dan

    informatika nasional yang akan sangat berpengaruh terhadap keamanan data dan

    jaringan, serta berkemampuan keamanan yang mampu membentuk jati diri bangsa

    yang berbudaya dan bermoral, sehingga dapat membangun harga diri bangsa dalam

    pergaulan masyarakat internasional. Hal tersebut juga akan mampu menjadi

    pendorong utama dalam memajukan daya saing bangsa melalaui pengembangan

    sektor industri komunikasi dan informatika nasional yang bertaraf internasional.

    Program peningkatan pengembangan TIK berbasis lokal termasuk industri

    konten, adalah program yang dimaksudkan untuk menciptakan kapabilitas nasional

    yang ditunjukkan oleh tumbuh dan berkembangnya industri penunjang bidang

    komunikasi dan informatika yang ditopang oleh kemampuan menghasilkan dan

    menggunakan produk dalam negeri yang berdasar atas potensi sumber daya alam,

    sumber daya kultural dan capaian ilmu pengetahuan dan teknologi yang dihasilkan

    anak bangsa. Program tersebut diwujudkan melalui penciptaan produk-produk, baik

    berupa perangkat, jasa, ataupun konten yang berkualitas dengan didukung oleh

    iklim industri yang sehat dengan kemampuan promosi serta pemasaran yang tepat.

    4. Transformasi EkonomiContoh Konvergensi Telekomunikasi, Internet dan Broadcasting secara nyata

    untuk transformasi ekonomi dalam hal membangun TIK sebagai tools efisiensi dan

    produktifitas adalah dalam sektor pertanian. Dalam sektor pertanian ini, peran

    teknologi sangat diperlukan untuk keberhasilan produktivitas usaha tani yang

    dihasilkan. Apalagi seiring bertambahnya jumlah penduduk, otomatis kebutuhan

    akan sandang, pangan, dan papan akan semakin meningkat. Terlebih kebutuhanakan pangan. Sebab tanpa pangan, masyarakat tidak akan dapat hidup. Serta bagus

    tidaknya ketahanan pangan suatu negara itu dapat menjadi indikator keberhasilan

    suatu negara. Hal ini membuat dunia pertanian harus bekerja lebih keras untuk

    memenuhi kebutuhan pangan dunia tersebut. Tahap demi tahap dilakukan supaya

    produksi yang dihasilkan dapat memuaskan.

  • 5/27/2018 Konvergensi Telco

    9/11

    Bisnis Broadband Yuli

    Dalam dunia pertanian komunikasi sangatlah penting dalam membentuk

    jaringan antar petani maupun antar instansi yang mendukung pembangunan

    pertanian.Masalah produksi komoditas pertanian yang sama antar daerah yang

    menjadikan mutu harga dari komoditas hasil pertanian tersebut kini tidak lagi

    menjadi masalah karena adanya komunikasi yang terjalin antar petani di daerah

    lain. Sehingga petani dapat mengambil keputusan yang terbaik dalam pengelolaan

    lahan pertaniannya.

    Teknologi Informasi juga berperan terhadap pemasaran hasil pertanian, berbagai

    macam bisnis saai ini sudah semakin adaptif terhadap kemajuan teknologi

    informasi. Pola bisnis konvensional sudah tidak terlalu sering dilakukan dan

    cenderung bergerak ke arah bisnis dengan memasarkan produknya ke dunia maya

    seperti pemasaran melalui media web, transaksi online, bahkan pemasaran melalui

    jejaring sosial. Pemasaran produk pertanian melalui internet tentunya lebih

    ekonomis daripada secara konvensional. Para petani dapat dengan mudah

    mengetahui kebutuhan pasar. Petani dapat mengkoordinasikan penanaman

    sehingga ketersediaan di pasar selalu ada dan stabil serta harga jual normal. Dengan

    berkomunikasi secara cepat, petani dapat menjual hasil pertaniannya secara cepat

    pula.

    Harapannya teknologi informasi dan komunikasi ini dapat digunakan olehsebanyak mungkin petani Indonesia atau bahkan para petani di dunia agar

    produktivitas tani mereka meningkat, dan dijadikan sebagai alat pengembangan

    pertanian, demikian pula untuk kesejahteraan hidupnya.

    5. Transformasi SosialTeknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) mengalami perkembangan yang

    pesat dan dimanfaatkan di semua sisi kehidupan, termasuk di bidang kesehatan.Sebagai contoh Penerapan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam Kesehatan

    adalah Sistem berbasis kartu cerdas (smart card) dapat digunakan juru medis untuk

    mengetahui riwayat penyakit pasien yang datang ke rumah sakit karena dalam kartu

    tersebut para juru medis dapat mengetahui riwayat penyakit pasien. Digunakannya

  • 5/27/2018 Konvergensi Telco

    10/11

    Bisnis Broadband Yuli

    robot untuk membantu proses operasi pembedahan serta pengunaan komputer hasil

    pencitraan tiga dimensi untuk menunjukkan letak tumor dalam tubuh pasien.

    Di dalam rumah sakit tersebut dibuatkannya member pasien menggunakan

    pelayanan kesehatan dengan Kartu (member card) untuk memudahkan informasi

    dan untuk mempermudahkan jalannya pengoperasian kesehatan. Pelayanan

    kesehatan berbasis teknologi informasi dan komunikasi (TIK) komputer, atau yang

    biasa disebut e-Health, tengah mendapat banyak perhatian dunia. Terutama

    disebabkan oleh janji dan peluang bahwa teknologi mampu meningkatkan kualitas

    kehidupan manusia.

    Jadi, sebuah rumah sakit sangat membutuhkan e-Health yang akan berguna

    sebagai pelayanan kepada pasien. Seorang pasien datang, lalu diberi member card

    yang disitu ada cara-cara penanganan yang masih bersifat umum untuk mengurangi

    dan mencegah penyakit yang di derita pasien.

    Peranan komputer melakukan pertukaran data kesehatan melalui internet

    menjadi vital dalam menyelenggarakan pelayanan kesehatan. Karena data tak hanya

    tulisan-tulisan namun gambar bahkan suara. Sehingga tidak boleh dalam

    menggunakan layanan kesehatan memakai komputer seadanya seperti kita lihat di

    saat ini. Dan Internet menciptakan pelayanan 24 jam. Sehingga dalam administrasi

    tidak mungkin berkendala. Ketika perkembangan penyakit-penyakit di seluruh

    dunia bertambah dan alat-alat kedokteran semakin canggih, hal tersebut harus kita

    ketahui, Mungkin dalam tahapan awal, memang membutuhkan biaya lebih namun

    setelah berkelanjutan pelayanan kesehatan melalui internet memberi keuntungan

    dari penghematan biaya misalnya dari pengeluaran dokumen kertas dan

    penghematan tenaga yang dibutuhkan dalam administrasi.

    6. Pelestarian BudayaKemajuan teknologi informasi dan komunikasi saat ini telah menimbulkan

    pengaruh terhadap perkembangan budaya bangsa Indonesia. Derasnya arus

    informasi dan telekomunikasi ternyata menimbulkan sebuah kecenderungan yang

    mengarah terhadap memudarnya nilai-nilai pelestarian budaya. Perkembangan 3T

  • 5/27/2018 Konvergensi Telco

    11/11

    Bisnis Broadband Yuli

    (Transportasi, Telekomunikasi, dan Teknologi) mengkibatkan berkurangnya

    keinginan untuk melestarikan budaya negeri sendiri .

    Budaya Indonesia yang dulunya ramah-tamah, gotong royong dan sopan

    berganti dengan budaya barat. Saat ini, ketika teknologi semakin maju, ironisnya

    kebudayaan-kebudayaan daerah tersebut semakin lenyap di masyarakat, bahkan

    hanya dapat disaksikan di televisi dan Taman Mini Indonesi Indah (TMII). Padahal

    kebudayaan-kebudayaan daerah tersebut, bila dikelola dengan baik selain dapat

    menjadi pariwisata budaya yang menghasilkan pendapatan untuk pemerintah baik

    pusat maupun daerah, juga dapat menjadi lahan pekerjaan yang menjanjikan bagi

    masyarakat sekitarnya.

    Tidak dapat kita pungkiri bahwa teknologi sangatlah memiliki peran penting

    dalam kehidupan manusia, seperti teknologi informasi yang bersumber dari televisi,

    internet dan lain sebagainya. Melalui media-media itu kita bisa melestarikan budaya

    dan nilai luhur bangsa kita. Di sinilah teknologi bisa memainkan perannya dalam

    pelestarian budaya dan nilai luhur bangsa Indonesia. Konvergensi telekomunikasi,

    internet dan broadcast dalam hal pelestarian budaya bertujuan untuk mendorong

    industri konten lokal & arsip elektronik seni-budaya daerah yang ber-Bhinneka

    Tunggal Ika. Salah satu contoh dalam website yang memberikan informasi dunia

    pariwisata Indonesia. Pariwisata merupakan salah satu sektor penghasil devisa yang

    memiliki potensi cukup besar untuk dikembangkan. Apabila sektor pariwisata

    dikembangkan dan dikelola dengan baik akan memberikan sumbangan yang besar

    terhadap keuangan negara. Selain itu industri kreatif berbasis TIK ini akan

    mencakup info kuliner, potensi daerah, cerita rakyat hingga sejarah bangsa.